Seputar Info Berita Sepakbola - Beberapa pertemuan terakhir menunjukkan bahwa Belgia kesulitan mengalahkan Wales. Wales berharap mereka sudah jadi momok menakutkan bagi The Red Devils.
Wales tak terkalahkan dalam tiga pertemuan terakhir dengan Belgia. Mereka menang 1-0 pada pertemuan terakhir di Cardiff, bulan Juni 2015 lalu, di kualifikasi Piala Eropa 2016. Sementara itu, dua pertemuan sebelumnya berakhir seri 0-0 dan 1-1.
Catatan tersebut membuat Wales cukup percaya diri menjelang duel melawan Belgia di perempatfinal Piala Eropa 2016, Jumat (1/7/2016). The Dragons ingin memberikan mimpi buruk lagi kepada Eden Hazard dan kawan-kawan.
"Belgia adalah salah satu tim unggulan teratas dan itu penting karena itu memberi kami keyakinan bahwa kami bisa melewati tim-tim besar. Itu memberi kami keyakinan ekstra dan membawa kami melampaui batas. Semoga kami sekarang adalah tim momok mereka," ujar penyerang Wales, Gareth Bale, seperti dikutip Mirror.
"Kami tahu sudah bekerja dengan sangat baik dan kami tahu negara bangga dengan kami, bahkan meskipun nantinya kami tersingkir. Namun, mentalitas kami adalah kami ingin terus melaju, melangkah sejauh mungkin, dan pada akhirnya berusaha memenangi turnamen," kata Bale.
Jika mampu menyingkirkan Belgia, Wales akan menghadapi Portugal atau Polandia di babak semifinal.
0 komentar:
Posting Komentar