Seputar Info Berita Sepakbola - Begitu bursa transfer musim panas dibuka, Paris Saint-Germain langsung menggaet Hatem Ben Arfa. Kini mereka menanti satu pemain lagi: Grzegorz Krychowiak.
Ben Arfa, yang kariernya jeblok di Premier League, hidup kembali usai pulang ke Prancis dan memperkuat Nice. Bersama Nice di sepanjang musim 2015/2016, Ben Arfa mencetak 17 gol dan menyumbang 6 assist.
Oleh PSG, Ben Arfa, yang kini berusia 29 tahun, dikontrak selama dua tahun. Di PSG nanti, ia akan mengenakan kostum bernomor punggung 21.
"Bermain untuk Paris-Saint Germain adalah momen yang membahagiakan dan membanggakan. Paris Saint-Germain selalu menjadi tim yang spesial buat saya. Jadi, mengenakan jersey ini dan bisa bermain di Parc des Princes adalah mimpi masa kecil yang jadi kenyataan," ujar Ben Arfa di situs resmi PSG.
Nama Ben Arfa mencuat ketika ia memperkuat Olympique Lyon, sebelum akhirnya pindah ke Olympique Marseille pada tahun 2008. Ia juga pernah menimba ilmu di Clairefontaine, di akademi yang banyak mendidik pemain asal Prancis, sebelum bermain untuk tim akademi Lyon.
Selain Ben Arfa, PSG juga tengah menanti kehadiran Krychowiak. Gelandang asal Polandia tersebut dikabarkan hampir pasti bergabung dengan PSG dan menyusul pelatihnya di Sevilla musim lalu, Unai Emery.
Krychowiak sendiri membenarkan bahwa pembicaraan dengan PSG kini sedang berlangsung. "Betul, kami sedang bernegosiasi," ujarnya seperti dilansir Info Sepakbola.
"Belum ada kesepakatan. Tapi, karena Piala Eropa kini sudah selesai (untuk timnas Polandia, red), kita bisa mengetahui kepastian masa depan saya secepatnya," kata Krychowiak.
Sebagai gelandang bertahan, Krychowiak adalah pemain penting buat Sevilla dalam dua musim terakhir. Liga Prancis sendiri bukanlah liga yang asing untuknya. Sebelum bermain untuk Sevilla, Krychowiak pernah bermain untuk Bordeaux, Nantes, dan Reims.
0 komentar:
Posting Komentar