INFO Selamat datang di Info Rumput Hijau !

Sagna Pede Hadapi Islandia


Seputar Info Berita Sepakbola - Bek Prancis, Bacary Sagna, menatap laga perempatfinal melawan Islandia dengan percaya diri. Sagna bertekad untuk tak mengecewakan publik tuan rumah.

Islandia melanjutkan sensasinya di Piala Eropa 2016 dengan menembus babak perempatfinal. Mereka lolos usai membukukan kemenangan mengejutkan di babak 16 besar atas Inggris dengan skor 2-1.

Performa Islandia di Piala Eropa kali ini membuat Sagna tak memandang remeh calon lawannya itu. Meski demikian, dia yakin Prancis bisa melewati ujian dari tim debutan itu.

"Saya tidak berpikir soal kekalahan. Saya tidak berencana liburan lebih awal. Saya ingin terus melaju sampai selesai," ujar Sagna seperti dikutip Info Sepakbola.

"Kami jelas tidak meremehkan Islandia tapi kami masuk dalam tim-tim terbaik di Eropa, kami termasuk favorit dan kami di kandang," lanjut Sagna.

"Kami punya status yang harus dipenuhi. Ketika kami melihat bagaimana orang-orang di area suporter merayakan ketika kami mencetak gol, itu menghangatkan hati kami. Kami tidak boleh mengecewakan mereka."

Dalam perjalanannya di Piala Eropa kali ini, Prancis kerap memulai dengan buruk dan harus menunggu hingga babak kedua untuk bangkit. Namun Sagna mengingatkan timnya untuk langsung tancap gas sejak babak pertama.

"Kami tidak boleh menunggu sampai jeda untuk bangkit karena itu mungkin akan terlalu terlambat. Kami harus berkonsentrasi penuh sejak awal. Saya yakin kami akan demikian. Saya tidak khawatir," kata Sagna.

Pertandingan antara Prancis dan Islandia akan dimainkan di Stade de France, Senin (4/7/2016) dinihari WIB.

Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog